Manfaat dan Pentingnya Mempelajari Ekonomi Manajerial
Manfaat dan Pentingnya Mempelajari Ekonomi Manajerial
APA
MANFAAT DARI MEMPELAJARI EKONOMI MANAJERIAL
APA
PENTINGNYA MEMPELAJARI EKONOMI MANAJERIAL
LEBIH
PENTING MANA ANTARA MENINGKATKANKEUNTUNGAN PERUSAHAAN DENGAN MENINGKATKAN NILAI PERUSAHAAN.
PENJELASANNYA
Ekonomi Manajerial merupakan bentuk
pengaplikasian teori ekonomi dan perangkat analisis ilmu keputusan
untuk membahas bagaimana suatu organisasi dapat mencapai tujuan atau
maksudnya dengan cara yang paling efisien. Serta menerapkan prinsip masalah
ekonomi maupun bisnis, sesperti bagaimana berproduksi dengan biaya
optimal (sekecil mungkin), bagaimana berbisnis dengan keuntungan optimal
(maksimum), bagaimana menjual dengan harga optimal (terbesar).
MANFAAT
Mengevaluasi kebijakan manajerial masa lalu apakah telah sesuai
atau perlu perbaikan. Kebijakan-kebijakan yang telah diambil dan
dijalankan dalam operasional perusahaan terkadang tidak relevan dengan
kondisi pasar yang berubah-ubah. Karena itulah evaluasi atas kebijakan
tersebut sangat diperlukan guna diadakannya suatu perbaikan atau
pengambilan keputusan baru yang disesuaikan dengan masalah saat ini.
Membantu para manajer mengenal dan melakukan identifikasi
terhadap kekuatan dan kelemahan ekonomi yang bisa memengaruhi perusahaan
Menetapkan kebijakan keputusan yang sesuai dengan standar
operasional perusahaan. Setiap perusahaan memiliki standar operasional
yang berbeda antara satu dengan yang lain. Kebijakan serta peraturannya
pun berbeda, disesuaikan dengan bidang atau jenis perusahaan, visi dan
misi perusahaan, para pelaku dalam hal ini adalah manajer,
Mengidentifikasi biaya-biaya agar seefisien mungkin
Menetapkan harga jual produk yang sesuai guna pencapaian laba
bersih yang maksimal
Membantu dalam menghadapi fluktuasi kondisi pasar yang memengaruhi
permintaan barang, harga jual, dan laba
Membantu manajer dalam memahami lingkungan ekonomi perusahaan
Pentingnya mempelajari Ekonomi Manajerial,
titik fokus studi ekonomi manajerial adalah pada upaya pemahaman yang
sistematis dan konprehensif terhadap perilaku dan aktivitas unit-unit
ekonomi (individual, rumah tangga, perusahaan, industri dan pemilik sumber
daya). Sesuai dengan tuntutan eksistensinya, ekonomi manajerial ditujukan
untuk menerangkan, menjelaskan dan meramalkan apa yang harus dikerjakan
manajer (pelaku bisnis) dan merumuskan kebjakan-kebijakan strategis dan
taktis yang berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan yang ingin
dicapai: seperti penetapan harga, kuantitas dan kualitas output
perusahaan, bagaimana mempengaruhi pilihan konsumen dalam membeli barang
dan jasa, bagaimana mengelola teknologi, pengelolaan risiko, perbaikan
efisiensi produksi dan biaya, memahami perilaku persaingan dan
menyesuaikan berbagai kebijakan perusahaan dengan situasi pasar dan
struktur industri yang dihadapi dan kebijakan-kebijakan lainnya.
Nilai perusahaan adalah suatu kondisi
tertentu yang sudah dicapai oleh sebuah perusahaan, sebagaimana gambaran
dari kepercayaan masyarakat pada perusahaan setelah melalui beberapa
proses mulai dari perusahaan didirikan sampai saat ini. Meningkatkan nilai
perusahaan merupakan prestasi yang tidak mudah untuk diraih. Tak heran,
jika peningkatan nilai perusahaan
menjadi tujuan dan keinginan banyak perusahaan.
Proporsi nilai tersebut dapat diwujudkan dengan cara
memahami para pelanggan. Perusahaan harus menjaga agar biaya untuk mewujudkan
produk atau jasa lebih sedikit dari harga yang dibayarkan oleh para pelanggan.
Selisih antara harga yang dibayarkan oleh pelanggan dengan biaya yang
dikeluarkan untuk mewujudkan apa yang dijual oleh perusahaan, dikenal sebagai
keuntungan. Namun keuntungan tetap bukan
menjadi tujuan utama.